Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi Januari - Maret

Kepuasan Siswa dalam Pembelajaran Interaktif Animasi 2 Dimensi Matahari Terbit Melalui Pendekatan ADDIE

Sunge, Aswan Supriyadi (Unknown)
Pramudito, Dendy K (Unknown)
Prasetyo, Sutrisno Aji (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jan 2025

Abstract

Pembelajaran animasi berperan penting merubah cara siswa memahami mata pelajaran, terutama dalam konteks pendidikan yang menggunakan metode konvensional, seperti mendengar, mengamati dan pencatatan. Dalam menghadapi tantangan tersebut, dengan menggunakan model ADDIE memberikan pendekatan sistematis yang mengintegrasikan teori dan praktik. Melalui tahap analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi, siswa tidak hanya memperoleh pengetahuan teoretis, tetapi juga keterampilan praktis dalam menciptakan animasi yang menggambarkan konsep-konsep ilmiah, seperti pembelajaran mengamati tata surya. Proses ini tidak hanya meningkatkan pemahaman mereka terhadap materi, tetapi juga merangsang kreativitas dan antusiasme siswa. Hasilnya, siswa menjadi lebih terlibat dalam pembelajaran, mampu memvisualisasikan hubungan antara teori dan praktik objek di tata surya. Kepuasan siswa juga meningkat secara signifikan dan mereka merasa pembelajaran menjadi menyenangkan dan dimengerti. Maka dari itu, pembelajaran animasi tidak hanya memperkaya pengalaman pendidikan, tetapi juga mengajarkan keterampilan siswa yang relevan dengan era digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...