Kegiatan pengabdian pada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi merupakan salah satu Instansi di Lombok Tengah dengan pelaksanaan pelatihan ini dapat membantu staf dalam proses pembuatan surat menyurat dengan menggukan fitur-fitur yang di tampilkan oleh mail marge baik pembuatan surat masal maupun surat-surat yang lainnya. Mail marge ini adalah suatu fasilitas yang disajikan oleh Ms Word yang dapat menagani suatu masalah dalam proses pembuatan surat menyurat. Mail merge juga berfungsi menyediakan fitur dalam mengolah suatu data atau variable yang tersimpan dalam basis data dengan menyediakan sebuah tamplat. Kelebihan dalam penggunaan mail merge ini adalah memudahkan pengguna dalam membuat surat atau dokumen dengan mudah dan lebih efisien sebagai penunjang dalam proses pembuatan surat menyurat menggunakan Microsoft Office Word untuk membuat surat-menyurat sehingga akan sangat menyulitkan dan memakan waktu yang lama jika ingin membuat surat dalam jumlah yang besar untuk di kirimkan kepada anggota ataupun surat keluar. Dengan melakukan pelatihan kepada Staf Dinas Tenaga Kerja Dan Transmigrasi tersebut maka dapat memahami cara membuat surat menyurat dengan mudah, cepat, efektif dan efisien dan semua surat dapat terdokumentasi dengan baik. Pengabdian dilaksanakan dengan tahapan sebagai berikut (1) perencanaan pelatihan (2) evaluasi kemampuan peserta pelatihan sebelum pelaksanaan pelatihan diadakan (3) pelaksanaan pelatihan (4) evaluasi hasil pelaksanaan pelatihan (5) laporan. Tujuan Pelatihan ini adalah untuk memberikan wawasan dalam pengunaan tool mail marge software aplikasi. Manfaat dari pelatihan ini adalah untuk peningkatan kompetensi dalam menguasai software aplikasi yang setiap kali digunakan sehari-hari.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023