Gestus Journal
Vol 3 No 1 (2023): GESTUS JOURNAL : PENCIPTAAN DAN PENGKAJIAN SENI

Studi Analisis Musik Gong Genang Sanggar Seni Berang Bayan Desa Empang Atas Kabupaten Sumbawa

Naoval Idham Khalid (Program Studi Seni Musik Universitas Teknologi Sumbawa)
Rivaldi Ihsan (Program Studi Seni Musik Universitas Teknologi Sumbawa)



Article Info

Publish Date
08 Jun 2023

Abstract

Menurut sejarah, Genang muncul dari pertemuan dua budaya, yaitu budaya Makassar dan Sumbawa. Penguasaan gua oleh Kerajaan Sumbawa pada abad ke-17 mempengaruhi semua aspek kehidupan, termasuk alat musik tradisional. Bentuk genang Sumbawa sama persis dengan ganrang Makassar dan gandda Bajo, hanya saja ukurannya tidak sesuai. Pertunjukan musik Gong Genang memiliki beberapa temung atau irama. Di mana temung merupakan warisan turun temurun dari generasi terdahalu kepada generasi penerus masa kini.  Temung merupakan ciri khas dari setiap permainan musik Gong Genang yang dimainkan oleh seniman-seniman tradisional Sumbawa. Oleh karena itu penelitian ini merupakan studi analisis musik gong genang pada kelompok Sanggar Seni Berang Bayan Desa Empang Atas Sumbawa. Adapun tujuan penelitian ini ialah untuk menganalisa permainan gong genang lalu dinotasi agar dapat menjadi referensi bahan ajar di sekolah atau dikehidupan masyarakat Sumbawa. Selain itu terdapat sepuluh fungsi musik gong genang dalam praktek kehidupan sehari-hari masyarakat etnis samawa.  

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

gestus

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Gestus Journal : is a journal of art creation and study managed by the Performing Arts Study Program, Sendratasik, faculty of Language and Art, State University of Medan. This journal publishes original articles with a focus on the creation and study of Performing Art. Scope areas are: Art History, ...