Ketidakaktifan dalam ibadah jemaat merupakan masalah yang sering dihadapi oleh banyak gereja, yang dapat berdampak pada kehidupan rohani komunitas Kristen. Untuk itu, diperlukan strategi pelayanan pastoral yang tepat dan efektif untuk mengatasi permasalahan ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi berbagai pendekatan pastoral yang dapat mendorong keterlibatan jemaat dalam ibadah. Dengan melibatkan jemaat secara aktif dalam pelayanan dan memperhatikan kebutuhan mereka secara menyeluruh, diharapkan ketidakaktifan dalam ibadah dapat berkurang, dan jemaat dapat mengalami perkembangan iman yang lebih dalam. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pendekatan yang berbasis hubungan interpersonal serta pemahaman terhadap kondisi sosial dan spiritual jemaat memiliki pengaruh besar dalam membangkitkan kembali semangat beribadah.
Copyrights © 2024