Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas pendekatan Problem-Based Learning (PBL) dalam meningkatkan keterampilan berpikir kreatif siswa dalam pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Sampel penelitian terdiri dari siswa kelas VIII SMPN 1 Sembalun. Data dikumpulkan melalui tes berpikir kreatif dan dianalisis menggunakan uji statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang belajar dengan pendekatan PBL mengalami peningkatan signifikan dalam aspek kelancaran, fleksibilitas, dan orisinalitas berpikir dibandingkan dengan kelompok kontrol. Kesimpulan penelitian ini menegaskan bahwa PBL merupakan strategi pembelajaran yang efektif untuk meningkatkan keterampilan berpikir kreatif siswa dalam pembelajaran IPA.
Copyrights © 2024