Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Abdi Nusa
Vol. 5 No. 1 (2025): Februari 2025

PENINGKATAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DESA CIKAHURIPAN MELALUI KEBERSIHAN DAN PENGEMBANGAN EKONOMI UNTUK MENCEGAH STUNTING SERTA PEMBERDAYAAN UMKM

Purnarahayu, Kania (Unknown)
Siti Nurviatika (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2025

Abstract

Artikel ini membahas mengenai eksplorasi upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui program kebersihan lingkungan dan pengembangan ekonomi lokal sebagai strategi untuk mencegah stunting dan memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Desa Cikahuripan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini melibatkan partisipasi aktif masyarakat dalam kegiatan kebersihan, serta pengembangan kapasitas UMKM melalui pendampingan dan pemasaran digital. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kebersihan dan sanitasi dapat secara signifikan mengurangi risiko stunting di Desa Cikahuripan. Selain itu, pengembangan ekonomi lokal melalui pemberdayaan UMKM terbukti efektif dalam meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat. Studi ini menyimpulkan bahwa pendekatan terpadu yang menggabungkan upaya kesehatan dan ekonomi dapat menjadi model yang efektif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mencegah stunting. Rekomendasi penelitian ini meliputi peningkatan kolaborasi antara pemerintah, dan masyarakat dalam program kebersihan dan pemberdayaan ekonomi untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di desa-desa lain di Indonesia.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

abdinusa

Publisher

Subject

Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Public Health Other

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Abdi Nusa diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Nusa Putra adalah peer-reviewed journal yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai aktivitas pengabdian kepada masyarakat ...