Berkala Ilmiah Pertanian
Vol. 8 No. 3 (2025): Agustus 2025

Potensi Kehilangan Ekonomi akibat Food Loss dan Food Waste di Kalangan Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jember

Nadiroh, Siti (Unknown)
Prawitasari , Saptya (Unknown)
Fathiyah Fauzi, Nurul (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2025

Abstract

Food loss dan food waste (FLFW) menjadi isu penting yang ada di Indonesia, dimana Indonesia menduduki angka yang tinggi terkait sampah makanan. Dalam pemenuhan makanan setiap harinya rentan akan menyebabkan pemborosan dan mubazir makanan, baik oleh mahasiswa, rumah tangga dan cave, perilaku FLFW memiliki dampak negatif seperti ekonomi, lingkungan dan sosial. Penelitian ini bertujuan (1) Mengidentifikasi jenis food loss dan food waste yang sering dibuang per  harinya oleh mahasiswa  UNMUH Jember, (2) Menakar jumlah  food loss dan  food waste yang terbuang per hari, (3) Menganalisis potensi kehilangan (ekonomi) food loss dan food waste per hari. Penelitian ini menggunakan metode campuran yaitu kualitatif dan kuantitatif. dianalisis menggunakan analisis deskriptif dengan food records  dan perhitungan kehilangan ekonomi food loss dan food waste oleh BAPPENAS (2021). Jumlah sampel penelitian yaitu 150 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Jenis food loss dan food waste yang ditemukan dikalangan mahasiswa UNMUH Jember adalah jenis buah-buahan, sayuran, dan lauk,susu dan Sumber Karbohidrat. (2) Temuan jumlah food loss dikalangan mahasiswa UNMUH Jember sebesar 3108,5 gram/hari, dengan nilai rata-rata 20,72 gram per hari dan temuan jumlah food waste sebesar 6727,5 gram/hari, dengan nilai rata-rata 44,85 gram per hari. (3) Potensi kehilangan ekonomi yang diakibatkan oleh food loss dikalangan mahasiswa UNMUH Jember bernilai Rp 68.833/hari dan potensi kehilangan ekonomi yang diakibatkan oleh food waste dikalangan mahasiswa UNMUH Jember sebesar Rp 133.892/ hari.    

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

BIP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Berkala Ilmiah PERTANIAN (BIP) is an electronic journal (e-journal) that established in August 2013 and publishes scientific articles, especially research results of students in the University of Jember in agriculture in general which includes Agriculture (Fields of Cultivation, Soil and Pests and ...