Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan persepsi mahasiswa terhadap pemanfaatan ChatGPT dalam proses belajar mengajar di lingkungan universitas. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif tentang pengalaman dan pendapat mahasiswa terkait penggunaan teknologi ChatGPT dalam pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan beragam perspektif mahasiswa terhadap efektivitas, kelebihan, dan kendala pemanfaatan ChatGPT dalam meningkatkan pengalaman belajar mereka di universitas. Secara keseluruhan, temuan ini menunjukkan bahwa ChatGPT memiliki potensi besar untuk meningkatkan proses belajar mengajar di universitas, terutama karena kegunaannya dalam memberikan pengetahuan baru dan meningkatkan efisiensi pekerjaan, kemudahannya dalam akses dan penggunaan, serta pengaruh sosial dan kondisi fasilitas yang mendukung. Namun, adopsi teknologi ini masih tergantung pada kebutuhan individu dan ketersediaan alternatif lain.
Copyrights © 2024