Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis konstruksi wacana pada berita berjudul "Tangis Goenawan Mohamad di MK: Seharusnya DPR Dibubarkan" yang diterbitkan oleh Tempo.co. Pendekatan analisis wacana kritis model Sara Mills digunakan untuk mengungkap posisi subjek dan objek dalam teks serta bagaimana pembaca diarahkan untuk memaknai wacana tersebut. Penelitian ini menunjukkan bahwa Tempo.co membangun narasi yang menguatkan posisi Goenawan Mohamad sebagai subjek yang berdaya dengan menyuarakan kritik keras terhadap DPR. Sementara itu, DPR ditempatkan sebagai objek kritik yang dipertanyakan legitimasi dan kinerjanya. Hasil penelitian ini memberikan wawasan tentang bagaimana media membentuk opini publik melalui struktur naratif dan pilihan representasi.
Copyrights © 2025