Strategi Marketing Public Relations khususnya “Three Ways Strategy” sudah menjadi kebutuhan setiap perusahaan dalam membangun brand nya, terutama dalam hal meningkatkan Brand Awareness, dan strategi ini sangat penting untuk diterapkan jika suatu perusahaan ingin produknya dikenal oleh masyarkat luas. Strategi ini sudah banyak dilakukan oleh perusahaan- perusahaan besar untuk meningkatkan Brand Awareness, maka dari itu setiap perusahaan dituntut untuk memiliki keunikan dalam hal menginformasikan, mengedukasi serta menjalin kerja sama yang baik antara perusahaan. PT. Mitra Akses Globalindo bergerak dalam bidang Internet Service Provider yang menerapkan strategi Marketing Public Relations dalam meningkatkan Brand Awareness. Tujuan diadakanya penelitian ini adalah untuk mengetahui Strategi Marketing Public Relations PT. Mitra Akses Globalindo dalam meningkatkan Brand Awareness. Penelitian ini menggunakan Teori Persuasif, Marketing Public Relations Three Ways Strategy, dan Brand Awareness. Peneliti memperoleh data dari hasil temuan melalui studi kepustakaan dan wawancara terstruktur yang dilakukan kepada dua narasumber internal, dua narasumber eksternal dan satu narasumber ahli. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan dari strategi Marketing Public Relations dalam meningkatkan Brand Awareness sudah efektif dan berhasil dalam penerapannya PT. Mitra Akses Globalindo juga menggunakan “Three Ways Strategy”. Berdasarkan hasil temuan tersebut penelitian ini diharapkan dapat menjadi suatu referensi bagi perusahaan dalam hal meningkatkan Brand Awarness.
Copyrights © 2025