Naradidik: Journal of Education & Pedagogy
Vol. 4 No. 1 (2025): Naradidik: Journal of Education & Pedagogy (March 2025)

Adaptasi Guru SMA Negeri 6 Kerinci Dalam Mengimplementasikan Pembelajaran Berdiferensiasi Kurikulum Merdeka

Ainal Mardiah (Universitas Negeri Padang)
Reno Fernandes (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan keterbatasan sumber daya disekolah untuk menerapkan pembelajaran berdiferensiasi kurikulum merdeka, baik itu dari kesiapan guru, siswa, kepala sekolah maupun sarana dan prasarana. Adanya perubahan kurikulum sebagai upaya pemerintah terhadap masalah rendahnya pendidikan di indonesia. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis bagaimana proses adaptasi guru SMA Negeri 6 Kerinci terhadap pembelajaran berdiferensiasi Kurikulum Merdeka. Metode yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan teori AGIL Talcott Parsons. Berdasarkan hasil penelitian, bahwa pemahaman guru terhadap pembelajaran berdiferensiasi masih ambigu sehingga proses pelaksanaan yang dilakukan guru masih sama seperti kurikulum sebelumnya. Selain itu, tidak ada dukungan dari sekolah dalam implementasi pembelajaran berdiferensiasi seperti sarana dan prasarana yang ada masih minim untuk bisa digunakan serta tidak adanya pelatihan khusus yang diterima guru. Kesimpulannya bahwa tidak ada proses adaptasi oleh guru dalam implementasi pembelajaran berdiferensiasi, adaptasi guru hanya bersifat prosedural bukan bersifat substansial.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

nara

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Naradidik: Journal of Education & Pedagogy (ISSN 2827-864X) is a scientific journal managed by the Department of Sociology Laboratories, Faculty of Social Sciences, Universitas Negeri Padang. This journal facilitates publications for research related to the discussion of the structure and dynamics ...