Prosiding Seminar Nasional Multidisiplin Ilmu
Vol. 6 No. 1 (2024): Membangun Ekosistem AI di Bidang Kesehatan, Ekonomi, dan Humaniora: Peluang dan

Kajian Pengungkapan Akuntansi dalam Task Force on Climate-related Financial Disclosures

Bertold L. Loy Panda (Unknown)
Khaula Lutfiati Rohmah (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jan 2025

Abstract

Fenomena perubahan iklim yang terjadi saat ini telah menjadi ancaman dan tantangan yang serius pada berbagai sektor kehidupan, termasuk sektor bisnis. Bisnis sebagai salah satu penggerak perekonomian yang memiliki hubungan yang erat dengan perubahan iklim dituntut untuk menerapkan praktik bisnis yang transparan dan berkelanjutan. Penerapan akuntansi dan pelaporan keuangan terkait iklim merupakan salah satu langkah tepat yang dapat dilakukan oleh perusahaan dalam rangka menanggulangi perubahan iklim yang masih terus berlanjut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kerangka kerja Task Force on Climate-related Financial Disclosures (TCFD) yang merupakan salah satu acuan pelaporan keuangan yang dapat digunakan oleh organisasi di berbagai sektor dan yurisdiksi. Melalui empat rekomendasi elemen inti pengungkapan keuangan terkait iklim, yaitu tata kelola, strategi, manajemen risiko, serta metrik dan target, TCFD membantu kreditor, investor, dan stakeholder dalam memahami serta menilai risiko dan peluang terkait iklim. Sehingga perusahaan dalam menjalankan bisnisnya dapat mengambil keputusan dan strategi bisnis yang tepat, berkelanjutan, dan tanggap terhadap perubahan iklim. Melalui metode studi literatur, penelitian ini akan mengkaji empat rekomendasi elemen inti pengungkapan terkait iklim dan manfaat pengungkapannya. Hasil penelitian ini diharapkan mampu mendorong perusahaan- perusahaan untuk menerapkan rekomendasi TCFD sebagai upaya dalam menanggulangi perubahan iklim.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

PSN

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Engineering Health Professions Other

Description

Prosiding ini di terbitkan untuk publikasi artikel hasil penelitian, pengabdian masyarakat yang mencakup bidang kesehatan, sain s dan teknologi, ekonomi, sosial humaniora. ...