J-CEKI
Vol. 3 No. 5: Agustus 2024

Pengaruh Kompetensi, Human Relation dan Iklim Kerja Terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hulu Pasir Pengaraian

Rahmad Gunawan (Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah Medan)
Emelia Rahmadany Putri Gami (Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah Medan)
Anggia Sari Lubis (Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah Medan)
M. Dani Habra (Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah Medan)
Nur'ain Harahap (Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah Medan)



Article Info

Publish Date
24 Jul 2024

Abstract

Pentingnya kinerja karyawan sebagai tolak ukur bagi perusahaan untuk menilai kemampuan, produktivitas dan memberi informasi yang berguna bagi hal yang berkaitan dengan karyawan. Beberapa faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan, dapat berupa masalah kompetensi, human relation dan iklim kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kompetensi, human relation dan iklim kerja terhadap kinerja pegawai pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hulu Pasir Pengaraian. Jumlah sampel 51 responden yang dihitung dari jumlah banyaknya pegawai Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hulu Pasir Pengaraian dengan menggunakan sampel jenuh. Teknik pengumpulan data melalui angket (kuesioner). Analisa data asumsi klasik, regresi linear berganda, Uji F dan koefisien determinasi.  Penelitian ini menghasilkan perhitungan bahwa kompetensi, human relation dan iklim kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hulu Pasir Pengaraian. Hasil ini dapat dilihat dari uji Fhitung sebesar (13.075> 2,71) dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Kompetensi, human relation dan iklim kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai yang ditunjukkan oleh R-square yang diperoleh sebesar 0,716 (71,6%).  Kesimpulan penelitian ini menyatakan bahwa kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, human relation berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, iklim kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dan secara simultan Kompetensi, human relation dan iklim kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hulu Pasir Pengaraian.   Kata Kunci : Kompetensi, human relation, iklim kerja dan Kinerja Pegawai.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...