J-CEKI
Vol. 4 No. 1: Desember 2024

Peran Disnaker Dalam Meningkatan Pelatihan Kerja Berbasis Kompetensi Guna Mendorong UMKM Baru Bagi Masyarakat Kota Probolinggo

Husni Mubaroq (Universitas Panca Marga)
Edy Sumarno (Universitas Panca Marga)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur Peran Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Probolinggo dalam meningkatkan pelatihan kerja berbasis kompetensi guna mendorong pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) baru. Melalui survei terhadap peserta pelatihan dan pemilik UMKM baru, penelitian ini menganalisis peningkatan kompetensi, pengetahuan bisnis, serta tingkat keberhasilan usaha pasca pelatihan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan yang diselenggarakan Disnaker secara signifikan meningkatkan kompetensi peserta dan memberikan bekal pengetahuan yang dibutuhkan untuk memulai usaha. Namun, masih terdapat kendala dalam hal akses permodalan dan pendampingan usaha yang berkelanjutan dan mengidentifikasi faktor-faktor kunci yang mempengaruhi keberhasilan program pelatihan, seperti relevansi kurikulum dengan kebutuhan pasar kerja, kualitas instruktur, ketersediaan sarana dan prasarana pelatihan, serta dukungan pembiayaan. Selain itu, mengungkap kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan program pelatihan dan memberikan rekomendasi perbaikan. Dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi pengembangan kebijakan pelatihan kerja yang lebih efektif dan berkelanjutan di Kota Probolinggo, serta dapat menjadi referensi bagi daerah lain yang memiliki tujuan serupa

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...