J-CEKI
Vol. 4 No. 2: Februari 2025

Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Lokasi Terhadap Kepuasan Konsumen di Lestari Bakery Cake and Shop Sidikalang

Sagala, Fajar Siddiq Almunawar (Unknown)
Lubis, Nurul Wardani (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan dan lokasi terhadap kepuasan konsumen di Lestari Bakery Cake and Shop Sidikalang. Fenomena penurunan kepuasan konsumen serta ulasan negatif yang terkait dengan pelayanan dan kenyamanan lokasi memotivasi penelitian ini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei melalui kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden, yaitu konsumen Lestari Bakery. Teknik analisis data yang digunakan meliputi uji regresi linear berganda untuk mengetahui pengaruh parsial dan simultan dari variabel independen terhadap variabel dependen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen, yang ditunjukkan oleh nilai t hitung sebesar 2.928 dengan signifikansi 0.004. Lokasi juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen, dengan nilai t hitung 2.639 dan signifikansi 0.010. Secara simultan, kualitas pelayanan dan lokasi secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen, dengan nilai F hitung sebesar 6.739 dan signifikansi 0.002. Nilai koefisien determinasi (R Square) sebesar 0.122 mengindikasikan bahwa kualitas pelayanan dan lokasi secara bersama-sama mampu menjelaskan 12.2% variasi dalam kepuasan konsumen, sementara 87.8% lainnya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak termasuk dalam model, seperti harga, promosi, dan kualitas produk.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...