Al-Washliyah: Jurnal Penelitian Sosial dan Humaniora
Vol. 2 No. 2 (2024)

Karakteristik Disiplin Peserta Didik di SMP Negeri 23 Banjarmasin

Anwar Ibrahim (Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin)
Haris Fadilah (Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakter disiplin peserta didik beserta faktor pendukung dan penghambat karakter disiplin peserta didik di SMP Negeri 23 Banjarmasin. Jenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisiss data reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan serta memvalidasi data dengan teknik triangulasi data untuk memperkuat keabsahan data. Hasil penelitian karakter disiplin peserta didik di SMP Negeri 23 Banjarmasin belum terlaksana dengan baik karena masih ada yang belum bisa disiplin seperti masuk sekolah dan kelas tepat waktu, melaksanakan tugas, tanggung jawab peserta didik, menaati peraturan sekolah, dan berpakaian rapi adalah karakternya baik- baik. Faktor pendukungnya motivasi diri dan orang tua, takut hukuman, kesadaran diri, dan pengaruh teman. Faktor penghambatnya orang tua kurang perhatian dan tidak semua peserta didik mempunyai orang tua yang lengkap, pengaruh pertemanan yang belum baik, tidak mampu memahami pelajaran, ribut di kelas, kebiasaan yang buruk, tontonan yang tidak bermanfaat, dan tingkat ekonomi orang tua.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jsh

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities

Description

Al-Washliyah: Jurnal Penelitian Sosial dan Humaniora menerbitkan artikel ilmiah dengan lingkup bidang pada pendidikan, sosial dan ...