Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh brand image, kualitas produk dan harga terhadap keputusan pembelian Yamaha Nmax di Kota Rantauprapat. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 97 orang konsumen yang pernah membeli produk Yamaha Nmax. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menyatakan bahwa brand image, kualitas produk dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian baik secara parsial dan simultan. Dilihat dari nilai koefisien determinasi sebesar 38,8%, yang artinya bahwa keputusan pembelian dipengaruhi oleh variable brand image, kualitas produk dan harga, dan sisanya sebesar 62,2% dipengaruhi oleh variable lainnya yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Copyrights © 2024