Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi
Vol. 3 No. 4: Mei 2024

Ukuran Perusahaan Memoderasi Pengaruh Profitabilitas, Leverage Terhadap Nilai Perusahaan

Alni Rahmawati (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)
Nabila Rizky Salsabillah (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
06 May 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas dan leverage terhadap nilai perusahaan dengan ukuran perusahaan sebagai variable moderasi. Penelitian dilakukan pada perusahaan sektor industri dasar dan kimia yang terdaftar di BEI periode 2018-2022. Pendekatan penelitian menggunakan kuantitatif dengan jenis data adalah data sekunder. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 145 sampel. Alat analisis data menggunakan moderated regression analysis (MRA) didukung dengan software Eviews 12. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, leverage tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, ukuran perusahaan memoderasi pengaruh profitabilitas terhadap nilai perusahaaan, dan ukuran perusahaan tidak memoderasi pengaruh leverage terhadap nilai perusahaan. Implikasi hasil penelitian ini dapat memberikan informasi kepada calon investor, pada saat akan berinvestasi di perusahaan go publik dan sebagai pertimbangan bagi perusahaan dalam pengambilan keputusan khususnya nilai perusahaan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

EKOMA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi merupakan jurnal yang diterbitkan oleh CV ULIL ALBAB CORP. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi menerbitkan artikel hasil penelitian dan kajian literatur dari bidang ekonomi, manajemen, akuntansi baik dari perspektif konvensional dan/atau Islam ...