Ulil Albab
Vol. 1 No. 6: Mei 2022

Artikel penelitian Interteks dan Ortodoksi Tafsir al-Iklil Fî Ma'ani al-Tanzil karya KH. Miṣbaḥ Bin Zainil Muṣṭafa

Nur Hadi (Institut Islam Mambaul Ulum (IIM) Surakarta)
Mujiburrohman (Institut Islam Mambaul Ulum (IIM) Surakarta)



Article Info

Publish Date
21 May 2022

Abstract

Tafsir al-Iklil Fî Ma’ani al-Tanzil merupakan salah satu tafsir Nusantara yang berbaur dengan budaya lokal, sebuah karya tafsir dari KH. Misbah Bin Zainil Muṣṭafa yang hanya seorang kyai pesantren yang mampu menafsirkan Alqur’an. Pemikiran Islam dalam tafir Tafsīr Al-Iklῑl fῑ Ma‘ặni al-Tanzῑl dianalisis dengan menggunakan lima parameter John B. Henderson berikut: 1) Primacy, 2) True transmission, 3) Kesatuan, 4) Doktrin dan sikap toleransi kepada suatu perbedaan, 5) Jalan tengah yang berdiri di dua titik yang ekstrem. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Interteks Mufasir dalam Tafsir al-Iklîl fî Ma`âni al-Tanzîl yaitu mencantumkan nama-nama kitab atau nama pengarangnya saja dalam rujukannya dan tidak menulisnya secara detail atau lengkap sebagaimana menulis rujukan pada umumnya, dan modelnya kutipan langsung dengan tulisan tebal, 2) Ortodoksi dalam Tafsir al-Iklil Fî Ma’ani al-Tanzil merupakan salah satu representasi dari gerakan keislaman ortodoks dalam dunia pesantren di Indonesia.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIM

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisplin menerbitkan artikel bidang multidisiplin, termasuk : Pendidikan, Hukum, Ekonomi, Agama, Pendidikan, Kesehatan, Teknik, Kebijakan Publik, Pariwisata, Sosial dan Politik, Budaya, ...