Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan Band Sensor Indonesia. Populasi dari penelitian ini adalah sebanyak 224 orang konsumen Band Sensor Indonesia. Sampel diperoleh dengan menggunakan rumus Slovin dengan dengan menghasilkan 144 konsumen. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitaf. Objek penelitian yang diambil oleh peneliti merupakan salah satu Band yang ada di Kota Tanjungpinang yaitu Band Sensor Indonesia. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan penyebaran kuesioner, observasi, dan strudi pustaka. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji kualitas data, uji asumsi klasik, analisis regresi linear sederhana, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan pada Band Sensor Indonesia atau hipotesis (Ha) diterima dengan nilai thitung variabel kualitas pelayanan yaitu 17,970 > 1,963 dengan nilai signifikan 0,000 < 0,050. Sedangkan hasil uji koefisien determinasi R2 dalam penelitian ini yaitu 0,680 maka dapat disimpulkan bahwa kepuasan pelanggan Band Sensor Indonesia dipengaruhi oleh kualitas pelayanan sebesar 68%. Sedangkan sisanya 32% kepuasan pelanggan dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Hal ini menunjukkan bahwa dengan meningkanya kualitas pelayanan, maka akan meningkatkan kepuasan pelanggan Band Sensor Indonesia.
Copyrights © 2024