Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi
Vol. 4 No. 3: Maret 2025

Pengaruh Social Media Marketing dan Ewom Terhadap Customer Engagement Di Industri Restoran Fast Foods

Alya Rahmania (Unknown)
Sri Vandayuli Riorini (Unknown)
Alisha Rahmadhanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Mar 2025

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi faktor-faktor yang memengaruhi customer engagement dalam industri restoran fast food di Jakarta, dengan fokus pada Social Media Marketing (SMM), Perceived Innovativeness, Electronic Word of Mouth (eWOM), Customer Satisfaction, dan Service Convenience. Menggunakan metode kuantitatif dan analisis Structural Equation Modeling (SEM), beserta melibatkan 168 responden. Hasil menunjukkan bahwa SMM dan Perceived Innovativeness berpengaruh positif signifikan terhadap keterlibatan pelanggan. Selain itu, kepuasan pelanggan berfungsi sebagai mediator antara eWOM dan keterlibatan, sementara kenyamanan layanan memoderasi hubungan antara kepuasan dan keterlibatan. Penelitian menyimpulkan bahwa strategi pemasaran yang interaktif, inovasi produk, serta kenyamanan layanan adalah kunci untuk meningkatkan keterlibatan pelanggan dan daya saing restoran fast food.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

EKOMA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi merupakan jurnal yang diterbitkan oleh CV ULIL ALBAB CORP. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi menerbitkan artikel hasil penelitian dan kajian literatur dari bidang ekonomi, manajemen, akuntansi baik dari perspektif konvensional dan/atau Islam ...