Artikel ini membahas konstruksi entity business melalui integrasi perspektif modern dan nilai-nilai keislaman. Dalam konteks modern, entity business difokuskan pada penciptaan nilai ekonomi, inovasi, dan keberlanjutan, namun sering mengabaikan aspek spiritual dan etika. Dengan menggunakan pendekatan holistik yang menggabungkan prinsip-prinsip syariah, artikel ini menegaskan pentingnya keselarasan antara tujuan duniawi dan ukhrawi. Temuan menunjukkan bahwa integrasi nilai-nilai Islam, seperti tauhid, maslahah, dan akhlak, memberikan kerangka kerja yang lebih berkelanjutan dan bermakna bagi pengelolaan entity business.
Copyrights © 2025