Framing: Journal of Art, Film, Television, Animation, Games and Technology
Vol. 3 No. 1 (2024)

Penerapan Teknik Color Grading Untuk Menunjukkan Perubahan Suasana Dalam Penciptaan Film “Hari Yang Tadi”

Fachreza Aditya Putra (Unknown)
Triadi Sya’dian (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Feb 2024

Abstract

Penelitian karya ini dilatarbelakangi dengan penerapan teknik color grading yakni mendefinisikan warna pada setiap scene guna menampilkan perubahan suasana. Penelitian ini bertujuan untuk penerapan teknik color grading guna menunjukkan perubahan suasana dalam penciptaan film Hari Yang Tadi. Film Hari Yang Tadi bercerita tentang seorang anak perempuan yang durhaka kepada Ibunya dan akibatnya anak perempuan tersebut mengalami fenomena dejavu (kejadian berulang). Metode yang digunakan dalam film Hari Yang Tadi adalah metode persiapan, elaborasi, sintesis, realisasi, dan penyelesaian. Teori yang digunakan dalam penelitian karya ini adalah color correction, color grading, teori warna, psikologi warna, dan warna dalam film. Konsep teknis yang terdapat dalam karya ini adalah praproduksi, produksi, dan pasca produksi. Lama waktu pembuatan penelitian karya ini adalah enam bulan yang dimulai dari bulan November tahun 2022 sampai dengan bulan Maret 2023. Hasil dari penciptaan penelitian karya ini adalah adanya penerapan teknik color grading dalam film Hari Yang Tadi seperti perubahan warna pada saat sebelum pewarnaan dan setelah pewarnaan. Simpulan dalam penelitian karya ini adalah pemilihan warna yang tepat akan memengaruhi kondisi dan suasana film.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

framing

Publisher

Subject

Arts

Description

Framing Jurnal Film, Televisi, dan Seni Budaya Media Baru hadir sebagai media diskusi kreatif untuk berbagi pengetahuan dan pemahamanan tentang seni, televisi, film dan budaya media baru baik di tingkat regional, nasional, maupun internasional. Sesuai dengan arti kata Framing yang merupakan ...