Jurnal Teknik AMATA
Vol. 5 No. 2 (2024)

ANALISIS PERCEPATAN WAKTU DENGAN METODE FAST TRACK PEKERJAAN PEMBANGUNAN PROYEK (Studi Kasus : OFFICE X SURABAYA)

Nugroho, Dwi Cahyo Setyo (Unknown)
Saves, Faradlillah (Unknown)
Mawariza, Putri Suci (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2024

Abstract

Industri konstruksi merupakan salah satu sektor vital dalam perekonomian suatu negara. Perkembangan industri ini tidak hanya berkaitan dengan pembangunan infrastruktur. Salah satu proyek yang sedang dilaksanakan adalah pembangunan Office X Surabaya, yang terletak di Jalan Jembatan Merah No. 38- 40, Surabaya. Proyek ini memiliki 10 lantai dengan total durasi pekerjaan selama 294 hari dan luas bangunan 555,8 m² pada lantai 1. Namun, proyek ini mengalami kendala keterlambatan pada beberapa item pekerjaan, seperti pemasangan lantai dan pemasangan pintu serta jendela di Lantai L dan Lantai 3. Penyebab keterlambatan meliputi keterlambatan material, perubahan gambar kerja yang sering terjadi, serta manajemen tenaga kerja (manpower) yang tidak sesuai dengan target. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, metode Fast Track dinilai sebagai solusi. Metode ini memungkinkan percepatan pembangunan dengan pelaksanaan aktivitas secara paralel atau tumpang tindih, sehingga waktu pelaksanaan menjadi lebih singkat dan biaya lebih efisien. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan untuk memberikan penjelasan mengenai efektivitas metode Fast Track dalam mempercepat pelaksanaan proyek konstruksi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Amata_amamapare

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Earth & Planetary Sciences Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Teknik AMATA is a place for researchers to publish the latest research results in the fields of Civil Engineering, Mechanical Engineering, Electrical Engineering and mining engineering, or contribute learning materials for engineering students, which can be scientifically accounted for and ...