Jurnal Greenation Pertanian dan Perkebunan
Vol. 1 No. 2 (2023): (JGPP) Jurnal Greenation Pertanian dan Perkebunan (Mei 2023)

Pengaruh Pupuk NPK 16-16-16 Mutiara dan EM4 (Effective Microorganisms4) Terhadap Pertumbuhan Varietas Tanaman Buah

Raihan Saputra (Universitas Bhayangkara Jakarta Raya, Bekasi, Indonesia)
Adi Muliawan (Universitas Mercu Buana, Jakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
17 Feb 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh pupuk NPK 16-16-16 Mutiara dan EM4 (Effective Microorganisms4) terhadap pertumbuhan tanaman buah. Metode kualitatif deskriptif digunakan untuk melakukan tinjauan literatur ini. Metode untuk mengumpulkan data melalui tinjauan literatur atau pemeriksaan karya-karya sebelumnya yang relevan. Informasi yang digunakan dalam teknik kualitatif deskriptif ini berasal dari penelitian terdahulu yang relevan dengan penelitian ini dan dikumpulkan dari buku-buku referensi digital dan media akademis online seperti Taylor & Francis, Scopus Emerald, Web of Science, Jurnal Sinta, DOAJ, EBSCO, dan Google Scholar. Penelitian ini menunjukkan pengaruh signifikan pupuk NPK 16-16-16 Mutiara dan EM4 terhadap pertumbuhan tanaman buah. Pupuk NPK 16-16-16 Mutiara, dengan kandungan NPK seimbang, terbukti meningkatkan pertumbuhan vegetatif dan generatif, ditandai dengan peningkatan tinggi tanaman, jumlah daun, dan kualitas buah. Hal ini disebabkan peran NPK dalam fotosintesis, perkembangan akar, dan pembuahan. Sementara itu, EM4, sebagai biofertilizer, meningkatkan kualitas tanah melalui peningkatan struktur tanah, ketersediaan hara, dan menekan penyakit. Penggunaan EM4 berdampak positif pada pertumbuhan tanaman, khususnya pada jumlah dan kualitas buah. Penggunaan kombinasi pupuk NPK 16-16-16 Mutiara dan EM4 menghasilkan hasil yang paling optimal, menunjukkan sinergi positif antara nutrisi makro dan peningkatan kesehatan tanah. Kesimpulannya, integrasi pupuk kimia seimbang dan biofertilizer merupakan strategi efektif untuk meningkatkan produktivitas dan kualitas tanaman buah secara berkelanjutan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JGPP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Greenation Pertanian dan Perkebunan (JGPP) bertujuan mendorong pengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang pertanian dan perkebunan berbasis hasil penelitian mencakup: Agribisnis, Agroteknologi Teknologi Hasil Pertanian Peternakan, Perikanan, Agroindustri, Industri pascapanen, ...