Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Meningkatkan minat belajar matematika, 2) Meningkatkan hasil belajar matematika, 3) Mengetahui respon siswa kelas XI IA SMA Negeri 4 Singaraja tahun pelajaran 2018/2019 terhadap penerapan model pembelajaran inkuiri. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus. Subjek penelitian berjumlah 44 orang siswa kelas XI IA2 SMA Negeri 4 Singaraja tahun pelajaran 2018/2019. Data minat belajar matematika dikumpulkan dengan kuesioner minat belajar, data hasil belajar matematika dikumpulkan dengan tes hasil belajar matematika dan data respon siswa dikumpulkan dengan angket respon siswa. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis statistik deskriptif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran inkuiri dalam pembelajaran matematika dapat meningkatkan minat belajar dan hasil belajar matematika siswa kelas XI IA2 SMA Negeri 4 Singaraja tahun pelajaran 2018/2019. Berdasarkan hasil yang diperoleh, direkomendasikan agar model pembelajaran inkuiri dapat diterapkan untuk tema dan bidang studi lain.
Copyrights © 2022