Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 5 No. 2 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research

Kepuasan Pasien sebagai Kunci Loyalitas: Studi di Rumah Sakit Tingkat IV Madiun

Suciantoro, Wasis (Unknown)
Sikki, Nurhaeni (Unknown)
Rahmiyati, Ayu Laili (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2025

Abstract

Loyalitas pasien merupakan indikator kunci dalam menilai efektivitas layanan rumah sakit, karena pasien yang loyal lebih cenderung kembali dan merekomendasikan layanan kepada orang lain. Penelitian ini menganalisis pengaruh mutu pelayanan dan fasilitas rumah sakit terhadap loyalitas pasien dengan kepuasan pasien sebagai variabel mediasi di Rumah Sakit Tingkat IV Madiun, khususnya pada pasien rawat jalan. Dengan pendekatan kuantitatif, penelitian ini menggunakan metode Partial Least Squares-Structural Equation Modeling (PLS-SEM) untuk menguji hubungan antar variabel. Data dikumpulkan melalui kuesioner dari 144 pasien rawat jalan yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa mutu pelayanan dan fasilitas rumah sakit secara signifikan mempengaruhi kepuasan pasien, yang selanjutnya berperan sebagai mediasi dalam meningkatkan loyalitas pasien. Implikasi penelitian ini menekankan pentingnya peningkatan mutu layanan dan fasilitas rumah sakit sebagai strategi untuk meningkatkan loyalitas pasien serta memberikan wawasan teoritis mengenai peran kepuasan pasien dalam model hubungan ini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...