Pembelajaran Bahasa Arab sangat penting bagi anak usia dini, terutama untuk memperdalam pemahaman mereka terhadap pembelajaran. Kegiatan pengabdian ini merupakan bagian dari program KKN dengan Mitra di TK NU Nawa Kartika XIX Majasem yang berlangsung selama 1 bulan. Program KKN adalah kegiatan yang dilakukan mahasiswa untuk membantu guru dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di dalam dan luar kelas melalui pemanfaatan dan pengembangan media informasi teknologi. Salah satu media yang digunakan dalam kegiatan ini adalah media puzzle, yang dirancang untuk menghadirkan pembelajaran kosakata bahasa Arab secara interaktif dan menyenangkan. Melalui media puzzle, siswa dapat belajar sambil bermain, yang diharapkan dapat meningkatkan minat dan keterlibatan mereka dalam pembelajaran. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa dengan media ini berhasil menciptakan suasana belajar yang lebih dinamis dan memudahkan siswa dalam memahami materi Bahasa Arab. Media ini diharapkan dapat menjadi alternatif yang efektif untuk diterapkan di sekolah-sekolah lain.
Copyrights © 2025