JEBD
Vol. 2 No. 3 (2025): Januari - Maret

Pengaruh Tingkat Pendidikan Terhadap Proporsi Ketenagakerjaan Tahun 2024

Vidyana Maulida (Unknown)
Ananda Dyah Febrianty (Unknown)
Meta Aulya Safara (Unknown)
Naura Syifa Rakhasha Purniawan (Unknown)
Nina Farliana (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Mar 2025

Abstract

Tujuan Penelitian ini menganalisis keterkaitan antara tingkat pendidikan dan partisipasi tenaga kerja di Indonesia berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Februari 2024. Hasil kajian menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat pendidikan, semakin besar peluang individu untuk memperoleh pekerjaan dengan pendapatan lebih tinggi. Namun, lulus Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) memiliki tingkat pengangguran yang lebih tinggi dibandingkan dengan lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA), Diploma, dan Universitas. Hal ini menunjukkan bahwa keterampilan yang diperoleh di SMK belum sepenuhnya selaras dengan kebutuhan industri. Lulusan perguruan tinggi juga menghadapi kendala dalam memperoleh pekerjaan yang sesuai dengam bidang keahlian mereka. Selain tingkat pendidikan, faktor lain seperti lokasi tempat tinggal dan usia turut mempengaruhi kesempatan kerja seseorang. Untuk mengatasi permasalahan ini, diperlukan strategi seperti penyelarasan kurikulum dengan kebutuhan industri, peningkatan kualitas pendidikan vokasi, serta memperluas akses ke pendidikan tinggi. Langkah-langkah ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas tenaga kerja, mengurangi tingkat pengangguran, serta memastikan kesesuaian antara keterampilan lulusan dengan permintaan pasar tenaga kerja. Dengan demikian, pembangunan sumber daya manusia dapat lebih optimal dalam mendukung pertumbuhan ekonomi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jebd

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Engineering

Description

Jurnal Ekonomi dan Bisnis Digital (JEBD) E-ISSN : 3025-6429 is a peer-reviewed journal providing a space for both practitioners and academics for disseminating research results that work in Economic, finance, management, information technology and related fields. JEBD provides an outlet for the ...