Depresi adalah gangguan mental yang memengaruhi cara berpikir, emosi, dan perilaku seseorang. Tingkatannya bervariasi dari ringan hingga berat, dengan gejala seperti sulit tidur, cemas, dan kehilangan rasa percaya diri. Mahasiswa tingkat akhir sering mengalami tekanan akademik yang berdampak pada kesehatan mental. Namun, banyak yang tidak menyadari gejala depresi atau tingkat keparahannya, sehingga bingung dalam penanganannya. Penelitian ini merancang sistem pakar berbasis web untuk membantu mahasiswa mengenali gejala depresi, mendiagnosis tingkat keparahannya, dan memberikan solusi awal. Sistem menggunakan metode forward chaining yang bekerja dengan mencocokkan fakta pengguna dengan aturan yang ada. Data diperoleh melalui studi pustaka, observasi, dan wawancara dengan pakar psikologi serta mahasiswa. Hasil penelitian diharapkan meningkatkan kesadaran mahasiswa terhadap kesehatan mental, mendukung deteksi dini depresi, serta memberikan rekomendasi awal penanganan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025