Perkembangan teknologi dan digitalisasi telah mengubah pola konsumsi masyarakat, terutama dalam aktivitas belanja online. Studi ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh hedonic shopping motivation terhadap impulse buying dalam pembelian bunga anggrek secara online melalui platform Shopee. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan melibatkan 120 responden yang merupakan pecinta tanaman anggrek. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan wawancara mendalam guna memahami faktor-faktor yang mempengaruhi pembelian impulsif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi belanja hedonis berperan signifikan dalam mendorong perilaku impulse buying, yang diperkuat oleh strategi pemasaran live shopping dan diskon yang menarik perhatian konsumen. Selain itu, faktor eksternal seperti tampilan produk, harga yang tampak lebih murah, dan pengaruh sosial dari pembeli lain juga berkontribusi dalam keputusan pembelian impulsif. Studi ini memberikan wawasan bagi pelaku bisnis e-commerce untuk mengoptimalkan strategi pemasaran dalam meningkatkan konversi penjualan, serta bagi konsumen untuk lebih menyadari pola belanja impulsif agar dapat mengelola pengeluaran secara lebih bijaksana.
Copyrights © 2025