Jurnal Manajemen Perhotelan
Vol. 11 No. 1 (2025): MARET 2025

Pengaruh Kualitas Produk, Harga, dan Customer Satisfaction Terhadap Minat Beli Ulang pada Usaha Online Shop Cecile’s Lasagna

Juliano, Catherine Christy (Unknown)
Leoparjo, Fabiola (Unknown)
Nugroho, Agustinus (Unknown)
Oentario, Yudianto (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2025

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu agar dapat mengetahui apakah kualitas produk, harga dan customer satisfaction berpengaruh signifikan terhadap minat beli ulang pada usaha online shop Cecile’s Lasagna. Populasi yang diterapkan dalam penelitian ini yaitu pelanggan Cecile’s Lasagna, sedangkan sampel yang diteliti adalah pelanggan yang pernah melakukan transaksi pembelian terhadap produk Cecile’s Lasagna melalui platform social media Instagram dan Whatsapp dan telah melakukan pembelian sebanyak lebih dari 1 kali dalam kurun waktu pembelian yaitu 4 bulan terakhir (sejak Januari-April 2024) dengan usia minimal 17 tahun agar peneliti mendapatkan hasil yang objektif dan dapat memberikan gambaran keadaan yang sebenarnya. Sebanyak 140 responden akan digunakan sebagai sampling dalam penelitian dan kuesioner disebarkan melalui media google form. Variabel penelitian yang digunakan peneliti yaitu variabel kualitas produk, harga, customer satisfaction, dan minat beli ulang. Peneliti menggunakan metode kuantitatif eksplanatif dengan teknik analisis data SEM-PLS (Structural Equation Modeling-Partial Least Square) dalam penelitian ini. Teknik yang digunakan dalam analisa model PLS adalah uji outer model, uji inner model, uji hipotesis,dan uji mediasi. Berdasarkan pengujian hipotesis, maka dapat disimpulkan hasil penelitian ini yaitu kualitas produk tidak berpengaruh terhadap minat beli ulang. Sedangkan harga dan customer satisfaction berpengaruh terhadap minat beli ulang.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

hot

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Jurnal Manajemen Perhotelan is published biannually, in March and September, by Petra Christian University. Jurnal Manajemen Perhotelan aims to: Promote a comprehensive approach to hotel management incorporating viewpoints of different disciplines, Strengthen academic exchange with other ...