Jurnal Informasi Kesehatan Indonesia (JIKI)
Vol. 9 No. 3 (2023): Vol 9 No 3 (2023) Special Issue: Jurnal Informasi Kesehatan Indonesia

Efektivitas Pijat Refleksi Kaki Dengan Minyak Lavender Dalam Menurunkan Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi Stage 1

Dwiyanti, Nur Fiana (Unknown)
Setyarini, Anggun (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2023

Abstract

Hipertensi merupakan kondisi kronis yang dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular. Salah satu terapi nonfarmakologis yang dapat membantu menurunkan tekanan darah adalah pijat refleksi kaki dengan minyak lavender. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas terapi pijat refleksi kaki dengan minyak lavender dalam menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi stage 1. Penelitian ini menggunakan desain studi kasus dengan pendekatan deskriptif. Dua subjek dengan hipertensi stage 1 menjalani terapi pijat refleksi kaki menggunakan minyak lavender selama dua minggu dengan total enam sesi. Pengukuran tekanan darah dilakukan sebelum dan setelah terapi menggunakan sfigmomanometer digital. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua subjek mengalami penurunan tekanan darah yang signifikan. Subjek I mengalami penurunan dari 152/105 mmHg menjadi 134/90 mmHg, sementara Subjek II mengalami penurunan dari 155/97 mmHg menjadi 117/79 mmHg. Efek terapi ini diduga berkaitan dengan stimulasi saraf parasimpatis yang meningkatkan relaksasi dan menurunkan kadar kortisol. Terapi pijat refleksi kaki dengan minyak lavender efektif dalam menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi stage 1. Terapi ini dapat menjadi pendekatan nonfarmakologis yang dapat diterapkan secara mandiri di rumah maupun dalam praktik klinis. Penelitian lebih lanjut dengan sampel yang lebih besar dan desain yang lebih kuat diperlukan untuk mengonfirmasi temuan ini

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIKI

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Informasi Kesehatan Indonesia is a journal to disseminate various scientific papers on health development and other research of health also disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of health ...