Jurnal Ilmu Gizi dan Dietetik
Vol 4 No 1 (2025)

Perbedaan Pengetahuan, Sikap, dan Perilaku Membaca Label Gizi antara Mahasiswa Gizi dan Nongizi IPB Univeristy: The Differences in Knowledge, Attitudes and Behavior in Reading Nutrition Label between Nutrition and Non-Nutrition Students of IPB University

Mariam, Hana Waldah (Unknown)
Rachman, Purnawati Hustina (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2025

Abstract

Label gizi merupakan salah satu bentuk pengaturan diet sebagai upaya mencegah peningkatan angka penyakit tidak menular. Namun, kebiasaan masyarakat Indonesia dalam membaca label gizi tergolong kurang termasuk pada kelompok mahasiswa gizi yang seharusnya terbiasa membaca label gizi karena mempunyai pengalaman belajar label gizi dalam perkuliahan. Penelitian ini bertujuan mengetahui perbedaan pengetahuan, sikap, dan perilaku membaca label gizi antara mahasiswa gizi dan nongizi IPB University. Penelitian ini menggunakan desain studi comparative cross-sectional yang dilaksanakan pada Mei-Juni 2024. Data penelitian diperoleh menggunakan kuesioner daring yang terdiri atas 41 pertanyaan utama (10 pengetahuan, 13 sikap, dan 18 perilaku) yang disebar kepada 51 mahasiswa gizi dan 51 mahasiswa nongizi. Hasil uji beda menunjukkan perbedaan signifikan (p<0,05) pada pengetahuan label gizi, sikap terhadap label gizi, dan perilaku membaca label gizi antara mahasiswa gizi dan nongizi. Namun, sebagian besar perilaku mahasiswa gizi berada pada kategori perilaku tidak baik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jgizidietetik

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Ilmu Gizi dan Dietetik (Journal of Nutritional Science and Dietetics) merupakan jurnal ilmiah yang mempublikasikan berbagai artikel penelitian tentang ilmu gizi dan dietetik, yang berhubungan dengan aspek biokimia gizi, gizi klinik, gizi masyarakat, gizi olahraga, dietetik, komponen pangan ...