Linear : Jurnal Ilmu Pendidikan
Vol. 9 No. 1 (2025): Linear : Jurnal Ilmu Pendidikan

Pengaruh Model Discovery Learning Terhadap Minat dan Kemandirian Belajar Siswa SMA PGRI Teluknaga Kab. Tangerang

Melinda, Fitri (Unknown)
Saepuloh, Dadang (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Mar 2025

Abstract

Kurangnya model pembelajaran yang inovatif menyebabkan menurunnya minat dan kemandirian belajar siswa. Hal ini berdampak pada rendahnya partisipasi aktif serta kemampuan siswa dalam mengembangkan pemahaman secara mandiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji apakah model Discovery Learning dapat meningkatkan minat dan kemandirian belajar siswa. Populasi penelitian meliputi siswa kelas X SMA PGRI Teluknaga, Kabupaten Tangerang. Studi ini menggunakan metodologi desain kuasi - eksperimental dengan menggunakan rancangan sampel berdasarkan satu kelas Pretest dan Posttest design. Instrumen yang digunakan berupa soal yang disesuaikan dengan indikator yang telah dikembangkan. Analisis mengunakan data uji t, uji homogenitas, dan uji normalitas. Temuan penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran discovery learning memberikan dmpak pada minat belajar siswa, akan tetapi pada kemandirian belajar masih belum berdampak. Temuan ini memiliki implikasi pada model pembeljaran discovery leraning sehingga pentingnya inovasi dalam proses pembelajaran untuk melibatkan siswa secara aktif, yang dapat memberikan masukan kepada guru agar mpdel pemebelajaran pada pelajaran ekonomi lebih efektif dengan menggabungkan teori dan praktik dalam kehidupan sehari hari. Peneliti masa depan disarankan untuk mengkaji pengarauh model pembelajaran discovery learning terhadap minat dan kemandirian siswa dengan melibatkan variabel lain seperti motivasi dan gaya belajar individu.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

linear

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Hasil riset bidang ilmu pendidikan dan pembelajaran yang meliputi ilmu pendidikan matematika, pendidikan kewarganegaraan dan pancasila, dan ilmu pendidikan bimbingan dan ...