eCo-Buss
Vol. 7 No. 3 (2025): eCo-Buss

PENGARUH LITERASI KEUANGAN DAN AKSES KEUANGAN TERHADAP PERTUMBUHAN UMKM BIDANG KULINER DI KOTA SEMARANG MELALUI PENDANAAN EKSTERNAL SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

Annur, Maulana Sultan Wildan Pahlevi (Unknown)
Ahmadi, Hanif (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Apr 2025

Abstract

UMKM memiliki kontribusi secara signifikan dalam mendorong pertumbuhan  perekonomian di Indonesia. Namun, pandemi covid-19 telah berdampak buruk bagi perekonomian global tak terkecuali bagi sektor UMKM di Indonesia, sehingga berdampak pada penurunan pendapatan, penurunan aset, dan produktivitas bagi pelaku usaha. Untuk itu penelitian ini bertujuan untuk menguji bagaimana Literasi keuangan dan Akses keuangan dapat mempengaruhi Pertumbuhan UMKM Bidang Kuliner di Kota Semarang melalui Pendanaan eksternal sebagai solusi atas permasalahan permodalan yang dimiliki oleh pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah bidang kuliner Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitafif deskriptif melalui data primer dan penyebaran kuesioner kepada 100 responden pada seluruh pelaku UMKM bidang kuliner di Kota Semarang. teknik yang digunakan yaitu non-probability sampling dan purposive sampling dalam menentukan sampel penelitian. Temuan penelitian ini menunjukkan dampak positif dan signifikan pada hubungan Literasi keuangan dan Akses keuangan terhadap pertumbuhan UMKM serta Pendanaan eksternal mampu menjadi variabel intervening pada penelitian ini. Rekomendasi Pendanaan tersebut diharapkan dapat berkontribusi untuk mewujudkan solusi untuk perkembangan usaha yang berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

eb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Focus on the development of economic sciences especially ECommerce and Business, both scientific and practical review, so it is expected to become a scientific medium for the creation of integration between theoretical studies and practical studies for the development of economic science in various ...