JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)
Vol. 9 No. 2 (2025): JATI Vol. 9 No. 2

METODE BERNOULLI NAIVE BAYES UNTUK ANALISIS SENTIMEN TERHADAP LESBIAN, GAY, BISEKSUAL DAN TRANSGENDER (LGBT) PADA MEDIA SOSIAL TWITTER

Safira Kusmindasari, Anggun (Unknown)
Syaifullah Jauharis Saputra, Wahyu (Unknown)
Maulana, Hendra (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Mar 2025

Abstract

Saat ini teknologi berkembang dengan sangat pesat dan mempermudah pengguna untuk mengakses berbagi macam informasi. Salah satu media yang sering digunakan untuk mencari informasi selain google adalah twitter. Twitter merupakan salah satu media sosial yang banyak digunakan untuk menyampaikan pendapat dan mencari informasi berita terbaru. Salah satu pembahasan topik yang masih dibahasa hingga saat ini adalah mengenai Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender (LGBT). Ulasan atau tweet pada pembahasan topik LGBT memuat banyak sentimen dari pengguna twitter. Untuk mendeteksi ulasan atau tweet yang dikirimkan pengguna pada twitter penting untuk dilakukan suatu teknik pengolahan data yang disebut dengan teknik analisis sentimen. Analisis sentimen menggunakan algoritma Bernoulli Naive Bayes yang akan di gunakan pada tweet atau ulasan pada twitter dalam penelitian ini. Tujuan penelitian ini untuk mengukur performa dari algoritma Bernoulli Naive Bayes dalam pengklasifikasian sentimen menjadi dua kelas berupa sentimen positif dan sentimen negatif. Ssebanyak 2.000 data tweet pada twitter digunakan pada penelitian ini. Hasil pengujian menunjukan Bernoulli Naive Bayes menghasilkan nilai akurasi 90,52%.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jati

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Adalah jurnal mahasiswa yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil Skripsi Mahasiswa Teknik Informatika ke khalayak luas, diterbitkan secara berkala 6 kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, ...