Perkembangan pesat Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) telah membawa perubahan signifikan dalam pendidikan, termasuk di tingkat Taman Kanak-Kanak (TK). Keberadaan Teknologi Informasi dan Komunikasi mengubah proses pembelajaran konvensional, seperti pemberian materi dari tenaga pendidik, penggunaan buku dan papan tulis yang dinilai kurang efektif dalam meningkatkan minat dan motivasi belajar anak-anak TK. Oleh karena itu, perlunya inovasi berbasis teknologi seperti game edukasi menjadi alternatif pembelajaran guna meningkatkan interaksi dan pemahaman anak-anak TK melalui media yang lebih menarik. Penelitian ini bertujuan untuk merancang game edukasi sebagai media pembelajaran digital berbasis Android yang berfokus pada pengenalan penulisan alphabet dan angka menggunakan metode Game Development Life Cycle (GDLC) untuk memastikan kualitas produk dari aspek teknis dan artistik, sehingga membantu untuk mengembangkan produk game yang berkualitas. Game ini dirancang untuk memvisualisasikan cara penulisan alphabet dan angka secara lebih interaktif, sehingga dapat mengembangkan keterampilan menulis serta motivasi belajar anak-anak TK dalam konsep pembelajaran 21st Century Learner. Diharapkan bahwa game edukasi ini dapat mendukung generasi 21st Century Learner dalam memanfaatkan media digital sebagai sarana pembelajaran yang interaktif, fleksibel, dan kolaboratif.
Copyrights © 2025