Penerapan metode Agile Scrum dalam pengembangan perangkat lunak telah menjadi pendekatan yang dominan dalam meningkatkan efisiensi operasional, terutama di sektor usaha kecil dan menengah (UKM). Agile Scrum memungkinkan sistem yang lebih fleksibel dan adaptif terhadap kebutuhan pengguna, sementara sistem informasi berbasis web dapat meningkatkan transparansi dan efektivitas operasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan aplikasi sistem penjualan produk kedelai dengan metode Agile Scrum guna mengoptimalkan proses pemesanan, manajemen stok, dan laporan penjualan. Pengembangan dilakukan melalui iterasi sprint, yang mencakup perencanaan, pengembangan, pengujian, dan evaluasi untuk memastikan keakuratan fungsional sistem. Aplikasi yang dikembangkan dirancang dengan fitur utama meliputi manajemen stok otomatis, pencatatan transaksi real-time, pembuatan laporan penjualan terstruktur, serta analisis data penjualan untuk mendukung pengambilan keputusan bisnis yang lebih efektif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan Agile Scrum dalam pengembangan aplikasi ini berhasil meningkatkan efisiensi operasional, mempercepat proses pemesanan, serta meningkatkan jangkauan pemasaran. Dengan demikian, implementasi Agile Scrum terbukti menjadi strategi yang efektif dan responsif dalam pengembangan sistem penjualan produk kedelai, memberikan fleksibilitas dan adaptabilitas terhadap kebutuhan bisnis yang dinamis.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024