ZERO : Jurnal Sains, Matematika dan Terapan
Vol 1, No 1 (2017)

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK MENENTUKAN PENERIMA BEASISWA MENGGUNAKAN METODE TOPSIS FMADM (STUDI KASUS: MAHASISWA FKIP UMN AL-WASHLIYAH MEDAN)

Panjaitan, Dedy Juliandri ( Universitas Muslim Nusantara Al-washliyah)
Husein, Ismail ( Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sumatera Utara Medan)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2017

Abstract

Pemberian beasiswa kepada mahasiswa bertujuan untuk membantu mahasiswa didalam melaksanakan perkuliahan. Pembagian beasiswa dilakukan oleh Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah untuk membantu mahasiswa yang kurang mampu ataupun berprestasi selama menempuh studinya Permasalahan tersebut bertujuan untuk memilih beberapa alternatif terbaik berdasarkan beberapa atribut (kriteria) yang digunakan. Dalam rangka pengambilan keputusan pada permasalahan yang bersifat fuzzy dapat digunakan Fuzzy Multiple AttributeDecision Making (FMADM). Pada penelitian ini dilakukan pemodelan menggunakan Unified Modelling Language (UML) pada FMADM dengan metode TOPSIS dan Weighted Product untuk menyeleksi calonpenerima beasiswa. Data yang digunakan adalah data fuzzy dan crisp. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Metode TOPSIS dan Weighted Product pada FMADM dapat digunakan untuk seleksi beasiswa. Hasil seleksi merekomendasikan mahasiswa yang memiliki tingkat kelayakan paling tinggi untuk mendapatkan beasiswa berdasarkan nilai preferensi yang dimiliki.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

zero

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Zero: Journal Of Sciences, mathematics, and its applications is a peer reviewed academic journal, established in 2017 as part of the State Islamic University of North Sumatra Medan, dedicated to the publication of scholarly articles in various Sciences, mathematics, and its applications, by which ...