Jurnal Basicedu
Vol. 9 No. 1 (2025): February

Analisis Kemampuan Motorik Anak Autisme di Sekolah Luar Biasa

Faujiah, Yuni Nur (Unknown)
Nurbayanti, Linda (Unknown)
Dwiyanti, Vanisha Putri (Unknown)
Fauziah, Agni Zein (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan motorik kasar dan halus pada anak dengan autisme di SLB Tamansari, Kota Tasikmalaya. Masalah yang diambil adalah hambatan dalam keterampilan motorik yang dapat mempengaruhi pembelajaran dan interaksi sosial mereka. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Subjek dari penelitian ini melibatkan tiga siswa dengan autisme yang didampingi oleh guru pendamping. Hasil Penelitian menunjukan bahwa kemampuan motorik kasar sebagian subjek cukup baik, terutama dalam aktivitas dasar seperti berjalan dan berlari. Namun, terdapat tantangan dalam melakukan gerakan yang membutuhkan koordinasi kompleks, seperti gerakan jongkok dan beberapa aktivitas dalam ibadah. Kemampuan motorik halus subjek cenderung lebih terbatas, terutama dalam aktivitas seperti memegang alat tulis, mengancingkan pakaian, dan kegiatan manipulatif lainnya. Hambatan ini dipengaruhi oleh keterbatasan fokus dari subjek. pola perilaku berulang serta koordinasi mata-tangan yang belum optimal. penelitian ini menekankan pentingnya intervensi yang terstruktur, dukungan intensif dari keluarga dan guru, serta lingkungan pendidikan yang inklusif uruk membantu meningkatkan kemampuan motorik pada anak dengan autisme

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

basicedu

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Penelitian tentang ilmu kependidikan dan bertujuan membandingkan keefektifan model pendekatan contextual teaching and learning (CTL) dan pendekatan discovery yaitu dengan memberi soal pemecahan masalah pembelajaran matematika terhadap kemampuan berpikir kreatif mahasiswa PGSD Universitas ...