Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah penggunaan model pembelajaran PBL berbantuan aplikasi Kahoot berpengaruh terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa kelas V. Sampel penelitian terdiri dari 21 siswa kelas V. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain Pre-Experimental Design dan skema One-Group Pretest-Posttest. Data dikumpulkan melalui pretest dan posttest, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan metode sampling jenuh. Analisis data dilakukan dengan uji statistik parametrik, yaitu paired sample t-test. Hasil analisis data yang telah melalui uji normalitas menunjukkan bahwa data pretest dan posttest berdistribusi normal. Uji paired sample t-test menghasilkan nilai signifikansi (2-tailed) sebesar 0,000, yang lebih kecil dari 0,05. Dengan demikian, hipotesis nol (H0) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) diterima. Sehingga, disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran PBL berbantuan aplikasi Kahoot berpengaruh terhadap peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa kelas V.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025