Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kecenderungan gaya belajar siswa secara visual, auditori dan kinestetik fokus pada pembelajaran pendidikan Pancasila di sekolah dasar Kecamatan Golewa, Kabupaten Ngada. Jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan prosedur penelitian yaitu penyusunan instrumen dengan melibatkan guru, pengumpulan data dari responden dengan memberikan kuisioner yang telah disusun dan melakukan analisis data secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan siswa kelas V sekolah dasar kecamatan golewa memiliki variasi gaya belajar yang berbeda dalam mempelajari pendidikan Pancasila, dengan distribusi sebesar 23% siswa bergaya belajar visual, 30% auditori, dan 47% kinestetik. Hasil ini merupakan kajian dasar sebagai landasan guru untuk mampu mengakomodir gaya belajar siswa.
Copyrights © 2025