Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 01 (2025): Volume 10 No. 01 Maret 2025 In Press.

IMPLEMENTASI MODEL RADEC DALAM PEMBELAJARAN IPA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MULTILITERASI (LITERASI MEMBACA, LITERASI SAINS, LITERASI TEKNOLOGI) PADA PESERTA DIDIK SDN TANETEA KECAMATAN BAJENG KABUPATEN GOWA

Usquh, Uswatun (Unknown)
Muh. Erwinto Imran (Unknown)
Salwa Rupaida (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Mar 2025

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan model RADEC dalam pembelajaran IPA dapat meningkatkan keterampilan multiliterasi (literasi membaca, literasi sains, literasi teknologi) pada siswa SDN Tanetea Kecamatan Bajeng Kabupaten Gowa. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Tanetea Kecamatan Bajeng Kabupaten Gowa yang berjumlah 20 orang. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar dan lembar observasi. Analisis data hasil penelitian diperoleh dengan menggunakan analisis kuantitatif dan analisis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan aktivitas guru dan siswa serta keterampilan multiliterasi siswa. Tahap tindakan pada siklus I menunjukkan aktivitas guru berada pada kategori sangat baik (A) dan aktivitas siswa berada pada kategori baik (B). Hasil capaian keterampilan multiliterasi siswa pada siklus I yaitu 54,1% siswa berada pada kategori tuntas, sehingga tindakan siklus I disimpulkan belum berhasil. Tahap tindakan pada siklus II menunjukkan bahwa aktivitas guru berada pada kategori sangat baik (A) dan aktivitas siswa berada pada kategori sangat baik (A). Hasil peningkatan kemampuan multiliterasi siswa pada siklus II adalah 91,6% siswa berada pada kategori tuntas sehingga tindakan siklus II disimpulkan berhasil. Simpulan dalam penelitian ini adalah penggunaan model RADEC dalam pembelajaran IPA dapat meningkatkan kemampuan multiliterasi siswa kelas V SDN Tanetea Kabupaten Gowa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...