Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Vol. 8 No. 6 (2024)

Efektivitas Model Problem Based Learning dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas Tiga

Martini, Martini (Unknown)
Purbarini, Sekar (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh implementasi model Problem-Based Learning (PBL) terhadap prestasi belajar siswa kelas III pada mata pelajaran Bahasa Indonesia, khususnya dalam membentuk sikap nasionalisme dan kepribadian bangsa. Studi quasi eksperimen ini menggunakan teknik sampling jenuh dengan 20 siswa kelas Tiga. Desain yang digunakan adalah pretest-posttest dalam satu kelompok, dengan pengumpulan data melalui tes. Sebelum uji hipotesis, dilakukan uji prasyarat seperti uji normalitas dan homogenitas. Hasil analisis menunjukkan bahwa penerapan model PBL berhasil meningkatkan prestasi belajar siswa. Kontribusi utama penelitian ini terhadap pembelajaran Bahasa Indonesia adalah menunjukkan bahwa model PBL efektif dalam meningkatkan hasil belajar, khususnya dalam pembelajaran yang berkaitan dengan sikap nasionalisme dan kepribadian bangsa. Hasil penelitian ini dapat menjadi dasar bagi guru untuk mengembangkan metode pembelajaran yang lebih menarik dan kontekstual bagi siswa, yang mendukung pembentukan karakter dan keterampilan akademik yang lebih baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

obsesi

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini is an peer-reviewed journal dedicated to interchange for the results of high quality research in all aspect of early childhood educatuion. The journal publishes state-of-art papers in fundamental theory, experiments and simulation, as well as ...