Penelitian ini memiliki tujuan untuk menggambarkan dan menganalisis dampak dari gaya kepemimpinan terhadap pengambilan keputusan di desa banjarbendo kabupaten sidoarjo. Penelitian ini menerapkan metode kuantitatif dalam pendekatannya untuk menganalisis data dalam bentuk angka-angka dan kemudian mengolahnya melalui perhitungan dan skor, serta melakukan analisis statistik untuk membuktikan hubungan antara variabel-variabel yang diamati Menganalisis dari dua tabel yang mencakup indikator gaya kepemimpinan dan kemampuan pengambilan keputusan Pengumpulan data melibatkan penggunaan data primer yang diperoleh dari penduduk desa Banjarbendo yang kemudian dijadikan responden menggunakan rumus slovin setelah melakukan perhitungan sehingga peneliti menyesuaikan sebanyak 377 responden dan untuk menguji data yang ada peneliti menggunakan uji validitas dan uji reabilitas untuk mengetahui hasil dari variabel gaya kepemimpinan dan pengambilan keputusan.Penelitian ini menunjukkan bahwa responden memberikan penilaian positif secara keseluruhan terhadap gaya kepemimpinan dan kemampuan pengambilan keputusan pemimpin mereka. Kemampuan mengendalikan emosi, tanggung jawab, dan kreativitas adalah indikator yang dinilai tertinggi. Namun, terdapat beberapa aspek yang mendapatkan penilaian lebih rendah, seperti kemampuan komunikasi dan gaya manajemen. Penelitian ini memberikan pandangan penting bagi pemimpin desa dalam mengembangkan keterampilan kepemimpinan dan kemampuan pengambilan keputusan yang lebih baik guna mencapai tujuan organisasi dalam memajukan Desa Banjarbendo.Kata kunci : gaya kepemimpinan; kemampuan pengambian keputusan; persepsi; pemimpin
Copyrights © 2023