Abstrak: Remaja merupakan masa dimana seseorang lebih intens dengan peer group. Remaja memiliki tantangan untuk fokus berkonsentrasi dalam belajar karena penggaruh peer groupnya. Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Katolik Musi Charitas bekerja sama dengan SMK di Kota Palembang melakukan edukasi dan Brain Gym Exercies dengan tujuan agar remaja mendapatkan pengetahuan umum tentang konsentrasi belajar dan mampu melakukan brain gym exercies sebagai upaya untuk meningkatkan konsentrasi belajar. Kegiatan ini dilakukan dengan memberikan sosialisai dan mempraktikan Brain Gym Exercies. Adapun mitra dalam pengabdian ini adalah siswa kelas XI di SMK Kota Palembang sebanyak 60 siswa. Kegiatan evaluasi pengetahuan dilakukan menggunakan kuesioner tentang konsentrasi belajar sebelum dan setelah dilakukan edukasi. Terdapat peningkatan pengetahuan sebesar 85%. Evaluasi brain gym exercies dilakukan dengan Army Alpha Test sebelum dan setelah mempraktikan brain gym exercies, dengan hasil 40% remaja menunjukan peningkatan konsentrasi. Kegiatan Brain Gym Exercies ini diharapkan dapat dilakukan sebelum memulai proese belajar untuk meningkatkan konsentrasi belajar siswa.Abstract: Adolescence is a time when someone is more intense with their peer group. This adolescence has challenges to focus on concentrating on learning because of the influence of their peer group. The Faculty of Health Sciences, Musi Charitas Catholic University in collaboration with SMK in Palembang City conducted education and Brain Gym Exercises with the aim that adolescents gain knowledge about how to improve concentration and are able to do brain gym exercises as an effort to improve learning concentration. This activity was carried out by providing socialization and practicing Brain Gym Exercises. The partners in this service were 60 grade XI students at SMK Palembang City. Knowledge evaluation activities were carried out using questionnaires about learning concentration before and after education. There was an increase in knowledge of 85%. Evaluation of brain gym exercises was carried out with Grid Concentration Exercises before and after practicing brain gym exercises, with the results that 28% of adolescents showed increased concentration. This Brain Gym Exercise activity is expected to be carried out before starting the learning process to improve students' learning concentration.
Copyrights © 2025