Tujuan penelitian untuk menganalisis sistem informasi akuntansi yang menunjang efektifitas pengendalian internal pada PT Hadji Kalla Toyota Cabang Urip Sumoharjo. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif. Penelitian ini dilakukan menggunakan Metode Kualitatif melakukan wawancara observasi dan dokumentasi pada PT Hadji Kalla Toyota Cabang Urip Sumoharjo Makassar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi akuntansi sudah dapat menunjang dalam efektifitas pengendalian internal pada perusahaan PT Hadji Kalla Toyota Cabang Urip Sumoharjo. Hal tersebut dikarenakan sistem yang digunakan menghasilkan informasi keuangan yang akurat dan mempermudah aktivitas-aktivitas perusahaan dalam pembuatan laporan keuangan. Namun kendalanya ada pada pengguna sistem itu sendiri, yang dimana pengguna sistem kurang dimanfaatkan secara maksimal oleh karyawan atau pengguna sistem informasi akuntansi tersebut. The research objective is to analyze accounting information systems that support effectiveness internal control at PT Hadji Kalla Toyota Urip Sumoharjo Branch. Data analysis technique used is descriptive analysis. This research was conducted using Qualitative Method: conducting observation and documentation interviews at PT Hadji Kalla Toyota, Urip Sumoharjo Makassar Branch. Research result shows that the accounting information system can support the effectiveness of internal control at the company PT Hadji Kalla Toyota, Urip Sumoharjo Branch. This is because the system used produces accurate financial information and facilitate company activities in preparing financial reports. However, the problem lies with the user the system itself, which system users underutilize maximum by employees or users of the accounting information system.
Copyrights © 2023