Empowerment : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 7 No. 02 (2024): Empowerment

Pengembangan Kreativitas Anggota Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) melalui Pelatihan Homemade Hampers untuk Meningkatkan UMKM

Retnoningsih, Diyah Ayu (Unknown)
Purwaningsih, Dian (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Oct 2024

Abstract

Tujuan dari diadakannya pengabdian kepada masyarakat ini untuk membangun kemitraan yang kuat dengan ibu-ibu PKK dalam upaya meningkatkan ekonomi produktif di desa Ragatunjung. Kemitraan ini diarahkan untuk mendukung pertumbuhan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta menggerakkan potensi melalui pembuatan hampers dalam pembangunan ekonomi lokal yang berkelanjutan. Prosedur pengabdian kepada masyarakat ini adalah tahapan persiapan, tahapan pelaksanaan dan tahapan evaluasi. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan bagi anggota PKK Desa Ragatunjung Kecamatan Paguyangan, Brebes. Kegiatan ini yang dilaksanakan terdiri atas ceramah, demonstrasi dan Pratik. Hasil kegiatan berdasarkan respon positif yang diukur melalui observasi bahwa kegiatan memberikan kesan baik dimana berdasarkan presentase antusias peserta memenuhi 80% kehadiran, sedangkan berdasarkan peningkatan Ketrampilan peserta pelatihan akan diobservasi saat pelatihan 70% dari peserta pelatihan mampu menerapkan pemahaman teknik dasar dalam membuat hampers dengan mediadan bahan yang disesdiakan, hal membuktikan kegiatan pengabdian bermanfaat dan tepat sasaran. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

empowerment

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

EMPOWERMENT adalah media penerbitan karya tulis berbasis hasil pengabdian masyarakat dosen dan mahasiswa, menerima tulisan dari berbagai disiplin ilmu pengetahuan/multidisipin. Jenis naskah yang dipublikasikan adalah naskah asli/orisinal hasil pengabdian kepada masyarakat, jurnal ini terbit dalam 6 ...