JITEL (Jurnal Ilmiah Telekomunikasi, Elektronika, dan Listrik Tenaga)
Vol. 5 No. 1: March 2025

Pengembangan program PLC untuk alat pemilah benda berdasarkan warna berbasis diagram keadaan

Rakhman, Edi (Unknown)
Margana, Dodi Budiman (Unknown)
Saputra, Tri Hannanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2025

Abstract

Untuk memecahkan solusi mesin berurutan (sequential machine) tidak cukup menggunakan diagram alir sebagai metode pemecahan masalah. Sebuah metode yang dapat memecahkan solusi membuat program pada mesin berurutan diantaranya adalah metode diagram keadaan (state diagram). Penerapannya berupa alat pemilah benda kerja berdasarkan warna, yang merupakan sebuah modul praktikum didesain untuk pembelajaran Sistem Otomasi Industri/Sistem PLC dengan pengendali PLC, yang menjadi obyek penelitian pada paper ini. Dengan sebuah konveyor, benda kerja yang terkategori 4 warna benda kerja dipilah dengan tepat dan diarahkan untuk masuk ke lokasi yang telah ditetapkan. Metode diagram keadaan diterapkan sebagai sebuah strategi perancangan program ladder diagram dan dapat menggantikan diagram alir sebagai sebuah algoritma pemrograman konvensional. Hasil akhir berupa rancangan dan implementasi program ladder diagram PLC dan diujicobakan ke sejumlah mahasiswa sebagai sebuah pembelajaran berbasis masalah. Dari ujicoba menggunakan pembelajaran berbasis masalah ini disimpulkan bahwa mahasiswa meningkat pemahaman atas permasalahan modul ini sekitar 38%.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jitel

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering

Description

JITEL (Jurnal Ilmiah Telekomunikasi, Elektronika, dan Listrik Tenaga) merupakan jurnal ilmiah yang memuat artikel hasil penelitian, studi kasus, dan articles review di bidang Teknik Elektro. JITEL diterbitkan oleh Jurusan Teknik Elektro, Politeknik Negeri Bandung dengan frekuensi terbitan 2 (dua) ...